img-detail-news

Program Studi Hukum Peroleh 4 Hak Cipta Penulisan Modul

Program Studi Hukum Universitas MUhammadiyah Purworejo memperoleh 4 Hak Cipta dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI atas penulisan modul para dosen dan mahasiswa. Pada tanggal 26 September 2022 telah terbit 3 (tiga) Hak Cipta atas Penciptaan Modul berjudul "Modul Panduan Legalitas Usaha Bagi UMKM" yang ditulis oleh Kaprodi Septi Indrawati, S.H., M.H., dan mahasiswa Amalia Fadhila Rachmawati; "Modul Panduan Permohonan Dispensasi Kawin sebagai Upaya Perlindungan Hukum Perkawinan di bawah Umur" yang ditulis oleh Agus Budi Santoso, M.H., dan Septi Indrawati, M.H., serta penulisan "Modul Penerapan Diversi sebagai Aktualisasi Restorative Justice Terhadap Anak yang Berhadapan dengan Hukum" yang ditulis oleh Agus Budi Santoso, M.H., dan mahasiswa Dea Serlia.

Sedagkan pada tanggal 13 Oktober 2022 telah diterbitkan Hak Cipta atas penulisan Modul "Restorative Justice pada Proses Penuntutan di Kejaksaan", yang ditulis oleh Dosen Galih Bagas Soesilo, S.H., LL.M., dan Muh. Alfian, S.H., M.Hum, serta dua mahasiswa Prodi Hukum Mutia Febiana dan Pijar Agni.

Keempat modul tersebut diharapkan dapat bermanfaat bagi mahasiswa Prodi Hukum UMPurworejo pada khususnya dan masyarakat pada umumnya.